Sri Mulyani Happy, Makin Banyak Orang Bayar & Patuh Lapor SPT

13 March 2023

NEWS – Emir Yanwardhana & Arrijal Rachman, CNBC Indonesia

10 March 2023

Jakarta, CNBC Indonesia – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati senang melihat perkembangan pelaporan SPT Tahunan pajak oleh masyarakat Indonesia yang meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. Meskipun berada di tengah hiruk pikuk dan kekecewaan masyarakat akibat ulah Rafael Alun Trisambodo.

Demikian disampaikan Sri Mulyani saat mendampingi Jokowi melakukan kunjungan singkat ke Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Surakarta, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah, pada Kamis sore (9/3/2023).

Hingga tanggal 9 Maret 2023, sebanyak 6,6 juta wajib pajak telah menyampaikan SPT. Angka tersebut meningkat dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang hanya mencapai 5,4 juta dalam periode waktu yang sama.

“Penyerahan spt orang pribadi yang jumlahnya me ningkat dari tahun lalu dari 5,4 juta menjadi 6,6 juta. Jadi kenaikannya itu 20%. Kita senang bahwa masyarakat melakukan pelaksanaan undang undang dan melalui e-filing,” terangnya.

Penerimaan pajak, kata Sri Mulyani juga alami peningkatan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

“Untuk penerimaan pajak secara total itu sampai Februari naik 40% dari tahun lalu, nanti saya akan konferensi pers khusus untuk itu biasanya kita lakukan minggu depan mengenai kondisi APBN seluruh penerimaan pajak dan bea cukai,” paparnya.

Sri Mulyani mengajak masyarakat untuk melaksanakan kewajiban pajak masing-masing hingga 31 Maret 2023.